Pengelolaan Limbah
Pengelolaan limbah di semua operasi tambang Merdeka dilakukan supaya tidak mencemari udara, tanah, dan air dengan terus menaati prosedur pengelolaan dalam Rencana Pengelolaan Lingkungan dan Rencana Pemantauan Lingkungan.
Merdeka secara aktif menerapkan kampanye 3R (reduce, reuse, dan recycle). Semua sisa limbah akan diidentifikasi, dipilah, diukur, dan dimusnahkan, atau dimanfaatkan sesuai peraturan perundangan yang berlaku. Pemusnahan dan pemanfaatan limbah dilakukan melalui kerja sama dengan pihak ketiga berlisensi.